Matius 6:33 Tetapi carilah dahulu Kerajaan Allah dan kebenarannya, maka semuanya itu akan ditambahkan kepadamu.
Dalam suatu ketika Yesus berpesan kepada orang-orang yang mengikuti Dia "Janganlah kuatir akan hidupmu, akan apa yang hendak kamu makan atau minum, dan janganlah kuatir pula akan tubuhmu, akan apa yang hendak kamu pakai."
"Bukankah hidup itu lebih penting dasri pada makanan dan tubuh itu lebih penting dari pada pakaian?"
Sebuah ajaran yang sepertinya sebagai manusia kita akan katakan itu sangatlah berat untuk kita lakukan. Karena pada kenyataan secara fisik natural kita bahwa kekuatiran akan semua hal diatas adalah sangat besar, dan kadang hal itu yang menguasai hidup kita.
Bahkan beberapa orang menganggap perkataan Yesus ini adalah sesuatu yang tidak masuk diakal atau mustahil bagi kita untuk dapat melakukan ajaran-Nya itu.
Pengajaran yang di berikan Yesus ini bukan tanpa alasan saat Dia memberikan pengajaran-Nya ini, Dia bahkan memberikan perbandingan selanjutnya antara burung-burung yang tidak pernah menabur dan tidak pernah menuai dan tidak mengumpulkan bekal dalam lumbung, namun diberi makan oleh Bapa yang di sorga.
Yesus juga mengatakan bahwa kita melebihi burung-burung itu.
Kemudian Yesus juga membandingkan kekuatiran kita tentang pakaian dengan bunga bakung di ladang yang tumbuh tanpa bekerja dan tanpa memintal dan Tuhan mendandani rumput di ladang yang hari ini ada dan besok dibuang ke dalam api, Yesus dengan jelas mengatakan bahwa terhadap kita manusia Bapa yang di sorga akan mendandani kita.
Suatu pengajaran yang mengandung janji yang luar biasa, dimana Yesus bukan hanya mengajarkan bagi kita untuk tidak kuatir tapi dia juga memberikan sebuah janji tentang pemeliharaan Bapa dalam hidup kita.
Kemudian Yesus meneruskan pengajaran-Nya dengan mengatakan bahwa semua hal tentang makan, minum, pakaian (Penghidupan kita sehari-hari) adalah hal-hal yang juga dicari bangsa-bangsa yang tidak mengenal Tuhan.
Satu hal yang membedakan antara kita (orang yang mengenal Tuhan) dengan mereka yang tidak mengenal Tuhan adalah bagi kita yang sudah mengenal Tuhan kita tahu bahwa Bapa yang di sorga tahu bahwa kita memerlukan semuanya itu. Wow suatu kabar yang luar biasa dimana sekarang kita dalam suatu kondisi dimana kita memiliki Bapa yang sangat mengeerti tentang kebutuhan kita, sebuah kebenaran yang luar biasa bukan?
Bahkan dengan tegas Yesus berpesan kepada semua orang yang sudah mengenal Tuhan " Tetapi carilah dahulu Kerajaan Allah dan kebenarannya, maka semuanya itu akan ditambahkan kepadamu."
Dan ingatlah kesusahan sehari cukuplah untuk sehari.
Dalam posting kali ini saya akan lebih banyak berbicara tentang hal "kerajaan Tuhan dan kebenarannya"
Sebagai pembuka saya akan menjabarkan sedikit definisi dan pengertian tentang kerajaan Tuhan
"Kerajaan Tuhan" (Yunani: η βασιλεια του θεου - hê basileia tou theou) dan "Kerajaan Sorga" atau "Kerajaan Langit" (Yunani: η βασιλεια των ουρανων - hê basileia tôn ouranôn), menggambarkan suatu gagasan yang sama.
Pengertian kerajaan sendiri menurut ensiklopedia bebas mengatakan bahwa:
Kerajaan:
Kerajaan, wilayah di mana seorang raja memerintah.
Kerajaan, salah satu bentuk pemerintahan di mana kepala negara dan/atau kepala pemerintahan-nya disebut Raja, Ratu, Kaisar, Permaisuri, Sultan, Baginda, Khalifah, Emir
Hak-hak dari seorang raja seperti yang tertulis di 1 Samuel 8:11-17 antara lain:
- Raja akan mengambil anak-anak laki-laki rakyatnya dan akan dipekerjakannya pada keretanya dan pada kudanya, dan mereka akan berlari di depan keretanya
- Raja akan menjadikan mereka kepala pasukan seribu dan kepala pasukan lima puluh; mereka akan membajak ladangnya dan mengerjakan penuaian baginya; senjara-senjatganya dan perkakas keretanya akan dibuat mereka.
- Anak-anak perempuan akan diambilnya sebagai juru campur rempah-rempah, juru masak dan juru makanan
- ladang rakyat, kebun anggur dan kebun zaitun akan diambil Raja yang paling baik dan akan diberikan Raja kepada pegawai-pegawainya; dari gandum dan hasil kebun anggur akan diambil Raja sepersepuluh dan akan diberikannya kepada pegawai-pegawai istananya dan kepada pegawai-pegawainya yang lain
- budak-budak dari rakyat baik laki-laki ataupun perempuan, ternak ayng terbaik dan keledai-keledai akan dibambil Raja dan dipakai untuk pekerjaannya
- Dari kambing domba akan diambil Raja sepersepuluh dan seluruh rakyat akan menjadi budak Raja
Dalam 1 Samuel 8 juga mengatakan bahwa apa yang dilakukan bangsa Israel dengan meminta seorang raja adalah bentuk penolakan mereka terhadap Raja mereka yaitu Tuhan Bapa di sorga, hal ini tertulis di ayat 7
"TUHAN berfirman kepada Samuel: "Dengarkanlah perkataan bangsa itu dalam segala hal yang dikatakan mereka kepadamu, sebab bukan engkau yang mereka tolak, tetapi Akulah yang mereka tolak, supaya jangan Aku menjadi raja atas mereka."
Dari struktur pemerintahan
Kerajaan Sorga di pimpin oleh Yesus Kristus seperti yang tertulis pada Matius 28:18
"Kepada-Ku telah diberikan segala kuasa di sorga dan di bumi."
Dari ayat itu kita bisa mendapatkan sebuah kenyataan dari kebenaran yang sejati bahwa Yesus telah menjadi Raja (Penguasa) atas seluruh Sorga dan bumi. Dan segala pemerintahan sudah ada di bawah tangan-Nya. Sebelum Yesus menyelesaikan semua perintah dari Bapa yang di sorga kita dapati di Injil Lukas 4:6 bahwa suatu ketika saat Yesus sedang dicobai oleh Iblis, Iblis mengatakan kepada Yesus
Kata Iblis kepada-Nya: "Segala kuasa itu serta kemuliaannya akan kuberikan kepada-Mu, sebab semuanya itu telah diserahkan kepadaku dan aku memberikannya kepada siapa saja yang kukehendaki. Jadi jikalau Engkau menyembah aku, seluruhnya itu akan menjadi milik-Mu."
Sebelum Yesus mati dan bangkit di kayu salib kita baca di ayat ini bahwa Iblis menawarkan kekuasaan yang ada di bumi, tapi Yesus dengan tegas mengatakan bahwa "Ada tertulis: Engkau harus menyembah Tuhan, Allahmu, dan hanya kepada Dia sajalah engkau berbakti!"
Ketaatan Yesus kepada Bapa di sorga bahkan taat sampai mati telah membuat semua kekuasaan tidak hanya di sorga tapi juga di bumi sekarang sudah ada di dalam Yesus.
Bahkan dikatakan di dalam Filipi 2:5-11
Hendaklah kamu dalam hidupmu bersama, menaruh pikiran dan perasaan yang terdapat juga dalam Kristus Yesus,
yang walaupun dalam rupa Allah, tidak menganggap kesetaraan dengan Allah itu sebagai milik yang harus dipertahankan,
melainkan telah mengosongkan diri-Nya sendiri, dan mengambil rupa seorang hamba, dan menjadi sama dengan manusia.
Dan dalam keadaan sebagai manusia, Ia telah merendahkan diri-Nya dan taat sampai mati, bahkan sampai mati di kayu salib.
Itulah sebabnya Allah sangat meninggikan Dia dan mengaruniakan kepada-Nya nama di atas segala nama,
supaya dalam nama Yesus bertekuk lutut segala yang ada di langit dan yang ada di atas bumi dan yang ada di bawah bumi,
dan segala lidah mengaku: "Yesus Kristus adalah Tuhan," bagi kemuliaan Allah, Bapa!
Luar biasa, dan sekarang kita tahu bahwa kita hanya mempunyai satu Raja yang memerintah atas sorga dan bumi yaitu Yesus Kristus Tuhan
Berapa lamakah pemerintahan Yesus ini akan berlangsung?
Dalam kitab Daniel 2:44 kita akan mendapatkan jawabannya. Mari kita buka Daniel 2:44
Tetapi pada zaman raja-raja, Allah semesta langit akan mendirikan suatu kerajaan yang tidak akan binasa sampai selama-lamanya, dan kekuasaan tidak akan beralih lagi kepada bangsa lain: kerajaan itu akan meremukkan segala kerajaan dan menghabisinya, tetapi kerajaan itu sendiri akan tetap untuk selama-lamanya,
dari ayat tersebut kita akan menemukan jawaban bahwa kekuasaan Yesus tidak akan berkesudahan atau dalam bahasa di daniel adalah tidak akan binasa. Amin
Yesuslah yang akan memerintah selama-lamanya itulah kenyataan yang kita harus tahu dan terus beritakan kepada segala mahkluk.
Bahkan Yesus menjanjikan kepada kita orang-orang yang percaya kepada Dia yang bertobat, dilahirkan kembali dari air dan roh-Nya bahwa kita juga akan mendapatkan kerajaan yang tidak tergoncangkan, hal ini kita baca di Ibrani 12:28 Jadi, karena kita menerima kerajaan yang tidak tergoncangkan, marilah kita mengucap syukur dan beribadah kepada Allah menurut cara yang berkenan kepada-Nya, dengan hormat dan takut.
Ingatlah akan janji Tuhan tersebut, teruslah setia, kerjakanlah pekerjaan yang sudah Tuhan perintahkan, jangan kendor, teruslah berjuang dalam kemerdekaan yang Dia berikan, Hiduplah dalam iman, biarlah Roh mu menyala-nyala dan layanilah Tuhan. Amin
Ditulis oleh:
Hengky Irawan
Jubilee for Surabaya
0 comments:
Post a Comment